Selasa, 16 Oktober 2012

Mito S500, Handphone unik berbentuk jam tangan



Salam hangat sobat blogger....
Kali ini Mito mengeluarkan produk terbarunya yang sangat unik dan menarik dibandingkan produk lain. Jika di pasaran luar negeri banyak beredar jam tangan pintar dengan OS Android, maka lain halnya di Indonesia. Di sini, Anda bisa menemukan sebuah jam tangan yang bisa digunakan untuk aktivitas telefoni. Namun jangan mengharapkan sistem operasi Android pada handphone tersebut.

Adalah Mito S500 nama handphone tersebut. Handphone ini mempunyai dimensi 73,2 x 47 x 16,2 mm dan dapat dengan mudah dipakai di pergelangan tangan. Selain memiliki bentuk unik berupa jam tangan, handphone ini juga dilengkapi dengan layar sentuh berukuran 1.44 inci. Tentunya Anda akan cukup sulit menggunakan layar tersebut untuk mengirim SMS.

Berikut adalah spesifikasinya dan harganya
SPESIFIKASI HP MITO S500
  • Dimensi: 73,2 x 47 x 16,2 mm
  • Layar: Touchscreen 1,44 inci
  • Jaringan: GSM 900/1800 MHz
  • Kamera: CIF
  • Fitur: Pemutar audio dan video, radio FM, call, organizer, dll.
  • Konektivitas: Bluetooth, miniUSB
  • Baterai: Lithium Ion 400 mAH

Untuk mendapatkan gadget yang unik ini anda harus mengeluarkan kocek sebesar  Rp. 399.000,- (berdasarkan situs resmi MitoMobile.com). Tentunya harga Mito S500 ini akan menyesuaikan ketersediaan dan permintaan pasar nantinya.

Untuk Spesifikasi dan Harga Hp Jam Tangan Mito S500 ini secara lebih lengkap, silahkan kunjungi situs resminya diatas.


Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-q =))

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...