Inilah 5 robot canggih yang jago bermain musik dan bahkan tidak mustahil, suatu saat nanti, mereka akan memiliki pamor yang jauh lebih tenar dibanding musisi di masa depan. Ke 5 robot ini memiliki keahlian yang beragam dari bernyanyi sampai memainkan alat musik yang biasa dimainkan oleh manusia.
1.Robot Penyanyi
Tampaknya bernyanyi kini sudah bukan kelebihan milik makhluk hidup saja. Robot pun kini sudah bisa bernyanyi dengan bantuan software vokal musik. Di Jepang sendiri sudah terdapat software vocaloid yang memungkinkan menghasilkan suara nyanyian yang merdu.HRP-4c adalah salah satu robot tercanggih saat ini yang dibuat oleh para ilmuwan jepang yang telah dipasang dengan software vocaloid. HRP-4c sendiri merupakan robot humanoid yang menyerupai perempuan. Jadi mungkin beberapa tahun lagi tidak menutup kemungkinan kita akan melihat robot bernyanyi di sebuah acara di televisi kita, paling tidak dia sudah mulai bernyanyi di pameran robot jepang.
2.Robot Penari
Dengan semakin kompleks dan banyaknya persendian robot yang diciptakan masa kini telah memungkinan robot dapat bergerak leluasa seperti manusia. Hal inilah yang kemudian dimanfaatkan oleh para ilmuwan untuk mengajar sebuah robot untuk melakukan gerakan tari. Lihat saja 3 jenis robot jepang yang dapat menari seperti HRP-4c, asimo dan robot buatan sony. Bahkan uniknya, tidak puas dengan robot penari para ilmuwan juga punya robot striptis lol .
3.Robot Peniup Terompet
Mekanisme robot ini adalah dengan mengatur volume udara yang akan dikeluarkan dari mulut robot dan mengatur gerakan jari robot sehingga mampu memainkan terompet. Salah satu yang paling cangih adalah robot buatan toyota yang pandai memainkan musik menggunakan terompet tidak kalah dengan peniup terompet profesional. robot ini pertama kali diperkenalkan oleh toyota pada tahun 2007.
4.Robot pemain biola
Selain mampu meniup terompet, robot buatan toyota juga mampu memainkan alat musik biola. Robot canggih ciptaan toyota ini pertama kali menunjukkan kepiawaiannya memainkan biola pada shanghai world expo 2010 di pavilion jepang saat itu. Robot yang memiliki tinggi 150 cm dibuat oleh perusahaan toyota yang sedang berfokus untuk mengembangkan robot yang mampu memberikan kontribusi kepada masyarakat jepang terutama kepada kaum lanjut usia.
5.Robot pemain drum
Bermain drum merupakan salah satu hal yang juga mungkin dapat dilakukan dengan mekanisme robot. Dengan mengatur tempo pada lengan robot, robot dapat bermain drum dengan gaya musik yang pelan ataupun secara cepat dan enerjik layaknya drummer pada band musik rock. Tidak percaya, lihat saja drummer robot kita yang satu ini.
Kalau dikolaborasikan kelima musisi robot ini mungkin akan terbentuk grup musik/band yang tidak kalah mahirnya dibandingkan musisi manusia. Hehehe.....
Posting Komentar